Pada artikel sebelumnya telah membahas instalasi Genymotion di Windows pada laptop atau PC kamu yang bisa dilihat pada link disini. Sebelum menggunakan Genymotion tersebut, kamu dipastikan telah terdaftar akun member di Genymotion. Apabila kamu belum pernah daftar akun member di Genymotion, maka kamu bisa mendaftarkan diri pada saat melakukan login di aplikasi Genymotion langsung.
Genymotion ini kurang cocok bagi kamu yang berfokus untuk bermain game Android dengan menggunakan emulator Android karena tidak ada tools dukungan dari beberapa layanan Google Play, kecuali kamu menggunakan lisensi premium di Genymotion. Emulator Android yang terdapat di Genymotion ini diperuntukkan untuk Android Programmer atau Developer yang melakukan uji atau tes hasil pembuatan suatu produk aplikasi Android secara mandiri atau blackbox.
Penulis memberikan tutorial untuk menggunakan aplikasi Genymotion di Windows dengan melakukan login akun member ke layanan Genymotion agar bisa membuat atau mengelola satu atau beberapa emulator Android yang ada di Genymotion.
LANGKAH-LANGKAH
1. Aktifkan aplikasi Genymotion di Windows pada laptop atau PC.
2. Masukkan email & password yang terdaftar dengan benar dan tepat di Genymotion, klik Next.
3. Pilihlah Personal Use apabila tidak memiliki kode lisensi yang didapatkan dari pembelian lisensi Genymotion, klik Next.
Untuk mendapatkan kode lisensi dari Genymotion, maka kamu dapat membeli lisensi melalui situs resminya secara langsung. Setelah kamu membeli lisensi tersebut, maka mendapatkan kode license key agarkamu bisa menikmati seluruh benefit & layanan yang ada di Genymotion.
4. Centangkan “I have read and accept …..” pada bagian EULA (End User License Agreement) dan klik Next.
5. Berikut hasil untuk tampilan dashboard dari Genymotion untuk pertama kali.
Selesai.
Genymotion ini bisa menjadi pilihan untuk membuat emulator Android sendiri di Windows sehingga kamu tidak perlu menggunakan emulator Android lain lagi. Selain itu, Genymotion telah didukung Android Studio melalui plugin sehingga kamu bisa melakukan pengujian aplikasi Android homemade dari Android Studio ke emulator Android dari Genymotion dengan mudah.
PENUTUP
Sebelum menggunakan aplikasi Genymotion untuk membuat atau menciptakan emulator Android baru di dalam Windows kamu, maka harus melakukan login terlebih dahulu ke dalam sistem Genymotion. Apabila, kamu belum memiliki akun member Genymotion, bisa daftarkan sendiri di situs resmi Genymotion langsung.
Setelah itu, kamu bisa membuat satu atau beberapa emulator Android yang dapat diciptakan dari Genymotion sebelum melakukan pengujian aplikasi Android homemade melalui tools Android App Maker yang support Genymotion seperti Android Studio yang bisa diinstalasi otomatis aplikasi tersebut ke dalam emulator Android di dalam Genymotion.