Artikel kali ini membahas untuk beberapa soal latihan pilihan ganda tentang Android Studio yang bertema database (basisdata) untuk menciptakan produk aplikasi Android dalam bentuk sistem informasi. Seperti kita ketahui, ada banyak sekali database tools yang bisa dipergunakan dalam membuat aplikasi Android berbasis sistem informasi.
Penulis sendiri kurang tahu artikel ini akan berguna bagi kamu dalam mengerjakan soal latihan pilihan ganda yang berkaitan Android Studio yang berkaitan dengan database untuk mengasah otak kamu tentang kuis tersebut. Adapun latihan soal pilihan ganda berguna untuk kamu yang akan mengikuti ujian semester atau akhir, kuis, dan tugas kuliah atau kursus. Bagi pelamar kerja sebagai Android Developer atau Mobile Developer yang tentu saja membutuhkan latihan soal teori tentang Android Studio sebagai tes seleksi terima kerja.
SOAL LATIHAN
1. Database Engine yang terdapat di dalam smartphone Android ialah …
a. MySQL
b. SQLite
c. MongoDB
d. SQL Server
2. Kode perintah untuk mengambil data dari database SQLite di Android Studio dengan menggunakan …
a. Content
b. ReadbleDatabase
c. Cursor
d. DataHelper
3. Firebase merupakan database yang berjenis …
a. RDBMS
b. Object Data
c. NoSQL
d. Dbase
4. const val TABLE_NAME = “tb_mahasiswa”. Kode perintah ini merupakan untuk menampilkan variabel yang berisi tb_mahasiswa. Apa fungsi dari penamaan variabel tersebut?
a. Membuat Database
b. Membuat tabel
c. Mengubah kolom di tabel.
d. Menghapus tabel.
5. Lihatlah pada kode perintah di bawah ini:
override fun onUpgrade(db: SQLiteDatabase, oldVersion: Int, newVersion: Int) { //Masukkan kode disini. }
Kode perintah yang berfungsi untuk …
a. Membuat database baru ketika pertama kali membuka aplikasi.
b. Merubah sistem data SQLite jika ada terjadi penaikan versi database.
c. Merubah sistem data SQLite jika ada terjadi penurunan versi database.
d. Merubah sistem data SQLite jika melakukan install ulang aplikasi dengan versi yang berbeda.
6. Lihatlah kode perintah di bawah ini:
SQLiteDatabase db = dbHelper.getWritableDatabase();
Kode perintah yang berfungsi untuk …
a. Membaca database yang dipilih.
b. Mengaktifkan mode tulis dari database.
c. Mengaktifkan mode baca dari database.
d. Meningkatkan versi database.
7. Berikut yang termasuk contoh aplikasi Android yang menggunakan SQLite sebagai database ialah …
a. Kamus.
b. Portal Berita.
c. Konversi nilai kurs antarnegara.
d. Kalkulator
8. Lihatlah kode perintah di bawah ini:
List itemIds = new ArrayList<>();
while(cursor.moveToNext()) {
long itemId = cursor.getLong(
cursor.getColumnIndexOrThrow(FeedEntry._ID));
itemIds.add(itemId);
}
cursor.close();
Kode perintah yang berfungsi untuk …
a. Menampilkan seluruh data dari tabel ke dalam ArrayList.
b. Memilih tabel yang akan ditampilkan seluruh data.
c. Menampilkan satu data dari tabel yang berdasarkan parameter.
d. Menampung seluruh data dari tabel ke dalam ArrayList.
9. getString() yang merupakan kode perintah yang berguna untuk menampilkan data dari salah satu field yang bertipe data…
a. Varchar.
b. Text.
c. Char.
d. Semua benar.
10. getInt() yang merupakan kode perintah yang berguna untuk menampilkan data dari salah satu field yang bertipe data…
a. Double
b. Decimal
c. Integer
d. Unsigned
11. Berikut yang bukan termasuk kode perintah DML dari SQLite di Android Studio ialah …
a. insert()
b. delete()
c. drop()
d. update()
12. Lihatlah kode perintah di bawah ini:
@Override
protected void onDestroy() {
dbHelper.close();
super.onDestroy();
}
Kode perintah yang berguna pada saat …
a. Membuka koneksi database pada aplikasi ditutup.
b. Menutup koneksi database pada aplikasi ditutup.
c. Membuka koneksi database pada aplikasi dijeda.
d. Menutup koneksi database pada aplikasi dijeda.
13. SQLiteOpenHelper() yang merupakan kelas yang difungsikan untuk …
a. Membuat aktivitas yang terlibat di suatu screen.
b. Membuat aktivitas Fragment yang terlibat di suatu screen.
c. Memberikan aktivitas dalam pengelolaan database SQLite.
d. Memberikan aktivitas dalam pengelolaan database Firebase.
14. Jumlah maksimal baris data di dalam SQLite ialah …
a. 264
b. 232
c. 296
d. 216
15. Apa yang terjadi apabila aplikasi yang terpasang di Android itu dihapuskan…?
a. Database SQLite terhapus seluruhnya.
b. Tidak menghapus database SQLite.
c. Menghapus seluruh tabel tetapi tidak menghapus database SQLite.
d. Tidak menghapus tabel dari database SQLite.
16. Alamat IP default dari emulator Android menuju ke server lokal di Android Studio yaitu …
a. 10.0.0.2
b. 127.0.0.1
c. 192.168.1.1
d. 255.255.255.255
17. Berikut yang termasuk library yang berfungsi untuk menginput data ke MySQL di hosting ialah …
a. Android Network.
b. Retrofit.
c. Volley.
d. Semua benar.
18. implementation ‘com.amitshekhar.android:android-networking:1.0.2’. Kode perintah yang berfungsi menambahkan library untuk …
a. Mengakses jaringan ke server melalui HTTP.
b. Membuat tampilan Circle Image.
c. Membuat tampilan dengan konsep Jetpack Compose
d. Mengakses layanan Firebase.
19. Kegunaan dari JSON dalam …
a. Menampilkan data dari tabel yang akan dikirimkan ke aplikasi Android.
b. Menampilkan data dari tabel yang akan ditampilkan di website.
c. Menampung data sementara sebelum menyimpan data ke dalam MySQL.
d. Menampung data sementara sebelum menghapus data dari database MySQL.
20. Untuk backend dalam membuat aplikasi Android CRUD dengan MySQL bisa menggunakan …
a. JavaScript (Node.js)
b. PHP Native
c. Python
d. Semua Benar.
21. Nama layanan Firebase yang ditujukan untuk menyimpan data dari aplikasi Android adalah …
a. FireStore
b. Firebase Hosting
c. Firebase Authentication
d. Realtime Database
22. Alasan kamu menggunakan Firebase dalam membuat aplikasi Android CRUD ialah …
a. Lebih cepat.
b. Gratis hosting.
c. Tersedianya library khusus Firebase.
d. Semua benar.
23. Berikut yang termasuk aplikasi Android yang menggunakan Firebase ialah …
a. Sistem Informasi Mahasiswa
b. Kamus
c. Media Pembelajaran
d. Semua benar
24. db = FirebaseDatabase.getInstance().getReference(“employee”);. Kode perintah yang berfungsi untuk …
a. Menampung tabel dari database ke dalam variabel “db”.
b. Menampung tabel database ke dalam variabel “db”.
c. Mengaktifkan mode tulis dari tabel pada Firebase DB.
d. Memberikan izin untuk mengelola sistem database dari Firebase.
25. removeValue() yang merupakan kode perintah yang berfungsi untuk …
a. Menghapus tabel dari Firebase DB.
b. Menghapus isi data dari tabel pada Firebase.
c. Mengedit isi data dari tabel pada Firebase.
d. Menghapus database dari Firebase.
Penulis telah memberikan kumpulan beberapa soal pilihan ganda yang berkaitan dengan tools Android Studio bertema database yang sering dipelajari oleh mereka yang ingin menjadi Android Developer atau Mobile Developer. Kemampuan database ini menjadi salah satu poin yang wajib dimiliki oleh orang yang ingin terjun ke dunia Android Developer.
Dengan adanya soal teori ini, kamu bisa melatih dalam mengerjakan soal pilihan ganda tools Android Studio yang bertema database dapat meningkat wawasan sekaligus persiapan untuk sebelum mengikuti ujian semester atau akhir, ujian komprehensif atau skripsi, kuis, atau tugas kuliah bagi mahasiswa. Latihan ini bisa dijadikan acuan dalam menerima beasiswa atau bootcamp yang berkaitan.