Bahasa pemrograman PHP merupakan salah satu bahasa pemrograman yang banyak digunakan oleh programmer untuk membangun atau membuat suatu aplikasi berbasis web (website). Bahasa pemrograman ini dianggap mudah dipelajari oleh siapapun yang menjadi PHP Programmer atau Developer baik itu sebagai freelancer, pegawai di instansi, perusahaan, atau startup. Selain itu, banyak pula jenis PHP Framework seperti Laravel, CodeIgniter (CI), dan lainnya.
Bagi kuliah terutama jurusan komputer berkonsentrasi Teknik Informatika, sistem infromasi, manajemen informatika, atau jurusan teknik informatika yang berkonsentrasi pengembangan aplikasi berbasis web (website), mata kuliah wajib diambil sebagai prasyarat lulus kuliah. Hal ini juga berlaku untuk tes masuk kerja sebagai PHP Programmer.
Kumpulan soal-soal ini bisa digunakan untuk referensi, tugas sekolah, tugas kuliah, latihan, kuis, Ujian Tengah Semester (UTS), Ujian Akhir Semester (UAS), dan Ujian Komprehensif yang bersifat teori, walaupun ada praktek sedikit aja.
1. Jelaskan tentang bahasa pemrograman PHP yang kamu ketahui!
2. Sebutkan beberapa error yang terdapat pada bahasa pemrograman PHP yang kamu ketahui!
3. Apa kegunaan dari Function phpinfo() ?
4. Apa tag paling umum untuk mengintegrasikan PHP dengan HTML?
5. Apakah PHP merupakan sebuah bahasa pemrograman OOP beserta alasan kamu?
6. Bagaimana cara mengatur Zona Waktu dengan menggunakan PHP?
7. Sebutkan perbedaan antara PHP 7 dengan PHP 8!
8. Sebutkan kegunaan bahasa pemrograman PHP dalam kehidupan sehari-hari!
9. Apa alasan kamu memilih salah satu PHP Framework yang kamu kuasai atau tekuni?
10. Sebutkan dan jelaskan bentuk penulisan untuk perulangan pada PHP!
11. Sebutkan dan jelaskan bentuk penulisan untuk kondisi dalam keputusan pada PHP!
12. Sebutkan dan jelaskan bentuk penulisan untuk larik pada PHP!
13. Apa bahasa pemrograman PHP hanya mendukung database MySQL? berikan alasan kamu!
14. Sebutkan perbedaan echo dengan print!
15. Bagaimana cara konfigurasi database MySQL pada Codeigniter (CI)?
16. Bagaimana cara konfigurasi database MySQL pada Laravel?
17. Sebutkan beberapa Function PHP yang berkaitan dengan MySQL beserta penjelasannya!
18. Bagaimana cara konfigurasi ganti versi PHP pada Apache?
19. Sebutkan alasan kamu lebih suka menggunakan XAMPP dalam belajar membuat website!
20. Apa dimaksud dari hosting?
21. Sebutkan pengertian dari domain!
22. Apa yang dimaksud PHP ‘PEAR’?
23. Apa kegunaan dari Function mysqli_real_escape_string() (PHP 7 ke atas) atau mysql_real_escape_string() (PHP 5 ke bawah) ?
24. Apa pendapat tentang serangan data terhadap website yang dibuat dengan PHP?
25. Sebutkan jenis-jenis serangan data terhadap website yang dibuat dengan PHP!
26. Bagaimana cara antisipasi dalam pencegahan serangan data terhadap website dengan versi kamu?
27. Sebutkan beberapa layanan CMS yang dibuat dengan menggunakan PHP beserta kegunaan dari CMS tersebut!
28. Apa yang terjadi ketika muncul 500 Error terhadap website?
29. Apa kegunaan dari .htaccess dalam membuat website dengan PHP?
30. Sebutkan cara mengubah limit ukuran file yang izin upload dengan menggunakan PHP!
31. Apa penamaan variabel khusus bahasa pemrograman PHP termasuk case-sensitive dan berikan alasannya?
32. Apa kegunaan dari Function DEFINE() ?
33. Jelaskan tentang MVC pada bahasa pemrograman PHP!
34. Kode perintah yang berfungsi untuk koneksi MySQL ke dalam website dengan PHP adalah …
35. Kode perintah yang berfungsi untuk menampilkan teks biasa ke dalam website dengan PHP adalah …
36. Kode perintah yang berfungsi untuk menampilkan teks larik ke dalam website dengan PHP adalah …
37. Jelaskan perbedaan antara $a = 2 + 2; dengan $a = “2 + 2”; dalam pengisian value ke variabel dengan PHP!
38. Apa yang dimaksud dengan METHOD OOP khusus bahasa pemrograman PHP?
39. Mengapa PHP Programmer dituntut untuk menggunakan PHP Framework dalam membuat website?
40. Apa kelebihan dan kekurangan antara PHP Native dengan PHP Framework?
41. Apa website yang dibuat dengan PHP hanya bisa berjalan jika tools PHP telah dipasang di web server?
42. Sebutkan perbedaan $_GET dengan $_POST pada Form Data PHP!
43. Bagaimana cara menjalankan layanan Apache dan MySQL dengan XAMPP atau Laragon?
44. Bagaimana cara menjalankan layanan Apache dan MySQL biasa?
45. Jelaskan perbedaan =, ==, dan === pada bahasa pemrograman PHP!
46. Buatlah program untuk menampilkan deret bilangan ganjil atau genap!
47. Buatlah program untuk menampilkan deret bilangan prima!
48. Buatlah program kondisi dalam pengambilan keputusan yang diambil dari data array!
49. Buatlah program kalkulator sedehana!
50. Buatlah CRUD sederhana dengan MySQL!
Sekian…
Terima… Kasih…