Microsoft Visual Basic Express yang merupakan salah satu tools dalam membuat aplikasi berbasis desktop atau website dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic yang telah diintegrasi dengan .NET Framework. Aplikasi ini bisa digunakan secara gratis tanpa harus membeli lisensi. Meskipun, fiturnya tidak selengkap Microsoft Visual Basic Ultimate, Professional, atau Enterprise.
Tools ini cocok bagi kamu yang ingin belajar dalam membuat aplikasi berbasis desktop atau website dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic .NET (VB.NET) untuk keperluan edukasi atau project yang bersifat portofolio. Apabila, kamu membuat aplikasi berbasis desktop dalam waktu jangka yang panjang (serius), disarankan upgrade Microsoft Visual Basic Express ke Microsoft Visual Studio Ultimate, Professional, Enterprise, atau Community (sejak ada Microsoft Visual Studio 2017 keatas).
Penulis akan memberikan beberapa link untuk mengunduh aplikasi Visual Basic Express yang bisa kamu install di sistem operasi Windows berbagai versi, kecuali Windows 11 karena penulis belum mencoba install aplikasi Visual Basic Express di Windows 11. Bagi kamu yang menggunakan Windows 11, bisa mencoba install aplikasi Visual Basic Express di laptop atau PC dengan cara yang sama pada umumnya.
Pada link unduh yang diatas, sebelum melakukan instalasi Microsoft Visual Basic Express, pastikan kamu telah install .NET Framework versi 3.5 (Microsoft Visual Basic 2008 Express) atau 4.0 (Microsoft Visual Basic 2010 Express) di laptop atau PC kamu.
Daftar Isi
HASIL TAMPILAN VISUAL BASIC EXPRESS EDITION DI WINDOWS 10
MICROSOFT VISUAL BASIC 2008 EXPRESS EDITION
MICROSOFT VISUAL BASIC 2010 EXPRESS EDITION
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN
Berikut kelebihan dan kekurangan dari penggunaan tools Microsoft Visual Basic Express Edition di bawah ini.
KELEBIHAN
- Pengguna Windows 8.1 atau Windows 10 tetapi spesifikasi hardware yang standard atau rendah.
- Tidak ada fitur auto update karena layanan update sistem telah terputus sehingga tidak memakan kuota internet kamu sampai boros.
- Cocok bagi kamu yang ingin belajar untuk membuat aplikasi berbasis desktop atau website (ASP) dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic .NET (VB.Net).
- Performa sistem tools jauh lebih ringan daripada edition lain.
- Tools atau aplikasi bisa digunakan secara gratis.
KEKURANGAN
- Tidak bisa membuat aplikasi dalam bentuk report yang bersumber dari pihak ketiga seperti Crystal Report.
- Tidak cocok untuk membuat aplikasi berbasis desktop atau website (ASP) dalam jangka yang panjang secara serius.
- Terbatasnya beberapa fitur yang ada di dalam Microsoft Visual Basic Express Edition.
Jadi, kamu yang telah membeli laptop baru yang dimana storage itu telah tinggi dan performa cepat karena pakai SSD (Solid Slave Disk) di dalam laptop tetapi spesifikasi hardware yang lain itu rendah seperti Intel Celetron atau kawan-kawannya, maka bisa mencoba install Microsoft Visual Basic Express Edition ke dalam laptop baru. Tujuan ini supaya kamu dapat belajar membuat aplikasi berbasis desktop di Windows 10.
PENUTUP
Bagi kamu yang ingin belajar membuat aplikasi berbasis desktop atau website sendiri dengan menggunakan Visual Basic .NET tetapi tidak memiliki spesifikasi yang memadai untuk menggunakan Microsoft Visual Basic terbaru walaupun kamu menggunakan Windows 10 di dalam laptop atau PC dan tidak mau membayar lisensi, maka kamu bisa menggunakan Microsoft Visual Basic Express Edition yang bisa dipakai secara gratis.
Untuk pengguna Windows 11, penulis belum mencoba install Microsoft Visual Basic Express Edition baik itu versi 2008 maupun 2010 di laptop atau PC.